Saiful: Jemaah Haji Katingan Emban Tugas Mulia di Tanah Suci

Kegiatan pelepasan jamaah haji Kabupaten Katingan tahun 1446 Hijriah/2025 Masehi.
banner 468x60

KASONGAN – Pemerintah Kabupaten Katingan secara resmi melepas keberangkatan 54 calon jemaah haji tahun 1446 Hijriah/2025 Masehi dalam sebuah upacara khidmat yang digelar di halaman Kantor Bupati Katingan, pada Senin (12/5/2025).

Prosesi pelepasan dipimpin langsung oleh Bupati Katingan, Saiful, didampingi Wakil Bupati Firdaus serta unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

Dalam sambutannya, Saiful menyampaikan bahwa pelaksanaan ibadah haji merupakan kewajiban suci sekaligus bentuk tanggung jawab moral.

Bacaan Lainnya

Ia menyebut para jemaah tak hanya menunaikan ibadah pribadi, tetapi juga membawa citra daerah dan bangsa.

“Jemaah haji dari Katingan ini mengemban tugas mulia. Selain ibadah, mereka menjadi duta daerah yang membawa nama baik Kabupaten Katingan dan Indonesia di mata dunia,” ujarnya.

Ia pun mengingatkan pentingnya menjaga disiplin, mengikuti arahan petugas, dan melaksanakan seluruh rangkaian ibadah dengan niat tulus dan tertib.

Saiful juga mengungkapkan harapannya agar seluruh jemaah kembali ke tanah air dalam keadaan sehat serta menjadi haji yang mabrur.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Katingan, saya mendoakan agar semua jemaah diberikan kemudahan, kelancaran, dan perlindungan selama menunaikan ibadah haji,” ucapnya.

Di akhir sambutan, Saiful menyampaikan pesan khusus agar para jemaah menyempatkan waktu untuk mendoakan Kabupaten Katingan, masyarakatnya, serta dirinya sebagai kepala daerah agar diberi kekuatan dalam mengemban amanah.

“Mohon doa bagi daerah kita tercinta agar selalu diberi keberkahan. Doakan pula saya agar dapat menjalankan tugas dengan baik, diberi kesehatan, serta keselamatan di dunia dan akhirat,” tutupnya. (*)

+ posts

Pos terkait