PALANGKA RAYA – Anggota Komisi I DPRD Kalimantan Tengah, Purdiono, melakukan kegiatan reses di Kabupaten Barito Timur (Bartim) dengan mengunjungi sejumlah desa, antara lain Desa Balawa, Desa Maipe, dan Desa Sarapat, baru-baru ini.
Kegiatan ini bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat secara langsung guna memperjuangkan kebutuhan pembangunan di tingkat desa.
Dalam pertemuan tersebut, masyarakat menyampaikan berbagai keluhan yang selama ini menjadi hambatan dalam aktivitas sehari-hari.
Beberapa persoalan utama yang diangkat warga mencakup kerusakan infrastruktur jalan, sulitnya mendapatkan air bersih, serta keterbatasan fasilitas pendidikan dan layanan kesehatan. Selain itu, penataan batas wilayah antar desa juga menjadi salah satu isu penting yang dibahas.
Menurut Purdiono, reses merupakan momen penting bagi anggota dewan untuk mendengar langsung permasalahan masyarakat dan mencari solusi bersama.
“Kami turun ke lapangan bukan hanya untuk mendengarkan, tetapi juga untuk memastikan setiap aspirasi masyarakat bisa kami perjuangkan di tingkat kebijakan. Semua masukan akan kami bawa ke rapat bersama pemerintah daerah,” ujarnya, Sabtu (8/11/2025).
Ia menegaskan bahwa aspirasi yang disampaikan warga akan menjadi bahan penting dalam penyusunan program pembangunan daerah di tahun mendatang.
Purdiono juga mengapresiasi partisipasi aktif masyarakat dalam menyampaikan pendapat, karena menurutnya pembangunan tidak akan berjalan efektif tanpa dukungan dan keterlibatan warga.
“Kami berharap hasil reses ini benar-benar bisa diakomodasi dalam kebijakan daerah. Tujuannya agar pembangunan yang dilaksanakan lebih tepat sasaran dan memberi manfaat langsung bagi masyarakat desa,” tutupnya. (*)













