KASONGAN – Camat Kamipang, Ade Irwan, menyambut positif keberadaan Koperasi Merah Putih di wilayahnya.
Ia berharap koperasi tersebut mampu menjadi pilar penggerak ekonomi masyarakat, sekaligus memperkuat kemandirian warga di tingkat lokal.
Menurut Ade Irwan, kehadiran Koperasi Merah Putih membawa semangat baru dalam upaya membangun ekonomi berbasis kebersamaan.
“Koperasi ini kita harapkan bisa menjadi penggerak ekonomi lokal. Terima kasih kepada pemerintah yang telah mencanangkan program ini,” ujarnya, belum lama ini.
Ia menegaskan, agar koperasi dapat berjalan dengan baik, perlu adanya sistem manajemen yang kuat serta perencanaan usaha yang matang.
“Koperasi harus memiliki manajemen yang baik dalam pengelolaannya, agar benar-benar memberikan manfaat bagi masyarakat,” katanya.
Selain itu, Camat Kamipang juga mengingatkan pentingnya menjaga integritas dan transparansi dalam pengelolaan keuangan.
Menurutnya, hal itu menjadi kunci utama dalam membangun kepercayaan anggota terhadap koperasi.
“Setiap dana yang dikelola harus digunakan sebaik-baiknya dan dicatat secara terbuka. Tidak boleh ada penyimpangan sekecil apa pun,” tegasnya.
Ia menambahkan, koperasi yang dikelola secara profesional dan bersih akan mampu menarik minat masyarakat untuk ikut bergabung serta mendukung kemajuan ekonomi di Kecamatan Kamipang. (red/adv)