KASONGAN – Bupati Katingan, Saiful, menegaskan pentingnya peran bidan sebagai ujung tombak pelayanan kesehatan di masyarakat.
Ia menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada seluruh bidan di Katingan yang telah bekerja tanpa kenal lelah dalam menjaga keselamatan ibu dan anak, terutama di wilayah terpencil.
“Para bidan memiliki peran besar dalam menurunkan angka kematian ibu dan bayi. Dedikasi mereka luar biasa, karena mereka hadir langsung di tengah masyarakat, bahkan di daerah yang sulit dijangkau,” ujar Saiful belum lama ini.
Ia menambahkan, keberhasilan pembangunan sektor kesehatan tidak lepas dari kontribusi tenaga bidan yang aktif memberikan pendampingan sejak masa kehamilan hingga masa tumbuh kembang anak.
Pemerintah daerah, kata Saiful, terus berkomitmen untuk memperkuat dukungan terhadap peningkatan kompetensi dan kesejahteraan tenaga kesehatan tersebut.
“Pemkab Katingan akan terus berupaya meningkatkan sarana dan prasarana kesehatan, serta memberikan pelatihan agar bidan semakin profesional dan siap menghadapi berbagai tantangan di lapangan,” ujarnya.
Selain sebagai tenaga medis, lanjut Saiful, bidan juga berperan sebagai pendidik dan penggerak masyarakat dalam hal pola hidup sehat.
“Bidan tidak hanya menolong persalinan, tetapi juga memberi harapan bagi kehidupan yang lebih baik,” tutupnya. (red/adv)