PALANGKARAYA – Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin, bersama Wakil Wali Kota, Achmad Zaini, menghadiri acara silaturahmi dan buka puasa bersama dengan keluarga besar Dewan Masjid Indonesia (DMI), jemaah safari, serta berbagai organisasi masyarakat (ormas) Islam di Kota Palangka Raya.
Acara ini diselenggarakan di Rumah Jabatan Wakil Wali Kota Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut Km 3,5, pada Kamis (27/3/2025). Kegiatan tersebut menjadi bagian dari upaya pemerintah dalam memperkuat komunikasi dengan tokoh agama dan masyarakat guna membangun kebersamaan di bulan suci Ramadan.
Dalam kesempatan itu, Wali Kota Fairid Naparin menekankan pentingnya menjaga hubungan baik antara pemerintah dan organisasi Islam. Menurutnya, melalui kebersamaan ini, berbagai program pembangunan yang berbasis nilai keagamaan dan sosial dapat lebih mudah terwujud.
“Pertemuan dalam suasana bulan suci Ramadan ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk memperkuat sinergi antara Pemerintah Kota Palangka Raya dan organisasi Islam,” ujarnya, Kamis (27/3/2025).
Lebih lanjut, Fairid menjelaskan bahwa pemerintah kota terus berkomitmen menjalin kerja sama dengan organisasi Islam, baik dalam bidang keagamaan maupun program sosial lainnya. Ia meyakini bahwa kemitraan yang kuat akan membawa dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat.
“Terutama dalam menyukseskan program pembangunan Kota Palangka Raya, maka sinergi antara Pemerintah Kota Palangka Raya dan organisasi Islam harus diperkuat dan berkelanjutan dengan tujuan akhir terwujudnya kesejahteraan masyarakat yang merata,” jelasnya.
Pada kesempatan tersebut, Pemkot Palangka Raya juga menyerahkan bantuan 10 paket sembako secara simbolis kepada guru ngaji, kaum masjid, dan kaum duafa. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat di bulan suci Ramadan dan menjadi wujud kepedulian pemerintah terhadap warga yang membutuhkan.
“Semoga kebersamaan ini terus terjalin dengan baik demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kota Palangka Raya,” tandas Fairid. (Red/Adv)