DPRD Kalteng Ingatkan Pentingnya Kualitas Pelatihan Tenaga Kerja

FOTO Ist.: Sekretaris Komisi IV DPRD Kalteng Sirajul Rahman.
banner 468x60

PALANGKA RAYA – Sekretaris Komisi IV DPRD Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Sirajul Rahman, mengingatkan seluruh pemda di provinsi ini untuk terus memperhatikan kualitas pelatihan keterampilan bagi tenaga kerja lokal. Ia menilai bahwa peningkatan kualitas SDM menjadi prioritas utama dalam menghadapi persaingan dunia kerja yang semakin kompetitif.

“Daya saing tenaga kerja lokal jangan sampai kalah, ini tugas kita bersama untuk meningkatkan keterampilannya,” ujar Sirajul Rahman.

Menurutnya, keberhasilan pelatihan sangat bergantung pada kesesuaian materi dengan kebutuhan pasar kerja serta metode pengajaran yang aplikatif.

Bacaan Lainnya

“Kalau pelatihannya tidak sesuai dengan kebutuhan industri, ya hanya akan jadi laporan kegiatan tanpa hasil nyata,” ucapnya, Jumat (28/03/2025).

Sirajul juga menekankan pentingnya pelatihan yang bersifat praktis dan berbasis komunitas agar masyarakat bisa langsung menerapkan ilmu yang diperoleh dalam kegiatan ekonomi sehari-hari. Ia menyebut bahwa pelatihan seperti ini akan memberi dampak yang lebih nyata dibandingkan pelatihan formal yang hanya berlangsung singkat.

Ia juga mendorong dinas terkait untuk melibatkan pelaku industri dalam proses pelatihan, agar peserta bisa mendapatkan wawasan langsung dari dunia kerja sesungguhnya. Hal ini menurutnya akan memperkecil gap antara teori dan praktik.

“Misalnya pelatihan digital marketing yang dibimbing langsung oleh praktisi, atau pelatihan pertanian oleh pelaku usaha agribisnis,” tuturnya.

Pemerintah daerah pun diharapkan tidak hanya fokus pada pelaksanaan program, tetapi juga memantau hasil dan tindak lanjut dari pelatihan yang diberikan kepada masyarakat.

“Yang penting bukan hanya program jalan, tapi juga manfaatnya harus terasa oleh masyarakat,” tandas Sirajul. (Red/Adv)

+ posts

Pos terkait