Aksi Berbagi Takjil, DWP Perumdam Sebar Keberkahan Ramadan

banner 468x60

PALANGKARAYA – Dalam semangat bulan suci Ramadan, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Perumdam Kota Palangka Raya menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan membagikan takjil secara gratis kepada pengguna jalan yang melintas di depan Kantor Perumdam, Jalan Ahmad Yani. Kegiatan ini dilaksanakan pada Senin sore (10/3/2025) dan berlangsung dengan tertib serta penuh kehangatan.

Dimulai sejak pukul 16.00 WIB, para anggota DWP turun langsung ke jalan menyapa pengendara dengan senyuman, membagikan 150 bungkus takjil sebagai bentuk solidaritas dan kepedulian sosial terhadap sesama, khususnya mereka yang sedang menjalankan ibadah puasa.

Ketua DWP Perumdam Kota Palangka Raya, Dewi Susanti Harjono, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata keinginan DWP untuk menebar kebaikan di bulan penuh berkah ini. “Ramadan merupakan bulan penuh keberkahan dan sudah seharusnyalah kita berbagi keberkahan itu kepada sesama,” ucapnya.

Bacaan Lainnya

Dewi menegaskan, kegiatan berbagi takjil ini tidak hanya soal memberikan makanan untuk berbuka, tetapi juga sebagai momen mempererat hubungan sosial antara institusi dan masyarakat luas.

“Dengan penuh sukacita dan semangat, ibu-ibu DWP hari ini turun ke jalan untuk sama-sama membagikan takjil kepada para pengendara yang melintas,” katanya.

Aksi sosial ini berlangsung lancar, para pengguna jalan yang menerima takjil tampak antusias dan memberikan apresiasi atas kepedulian yang ditunjukkan DWP Perumdam. Beberapa bahkan sempat menyampaikan ucapan terima kasih secara langsung.

Menurut Dewi, kegiatan seperti ini memiliki nilai edukatif yang tinggi bagi anggota DWP sendiri, khususnya dalam menanamkan nilai-nilai kebersamaan dan keikhlasan. Hal ini juga diharapkan menjadi inspirasi bagi organisasi lainnya untuk turut mengambil peran dalam kegiatan sosial.

“Kami berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan di masa yang akan datang sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat,” tandas Dewi. (Red/Adv)

+ posts

Pos terkait