SNLIK 2026 Kalimantan Tengah Disiapkan Secara Komprehensif

banner 728x90

PALANGKA RAYA – Persiapan Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan (SNLIK) Tahun 2026 di Kalimantan Tengah dimatangkan melalui rapat koordinasi daerah yang digelar Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kalimantan Tengah.

Bacaan Lainnya

Rapat koordinasi ini melibatkan jajaran pimpinan OJK dan BPS provinsi serta seluruh Kepala BPS Kabupaten/Kota, dengan fokus utama memastikan kesiapan teknis dan substansi survei.

Kepala BPS Provinsi Kalimantan Tengah, Agnes Widiastuti, menekankan pentingnya kolaborasi lintas lembaga dalam menyukseskan SNLIK 2026.

“SNLIK merupakan kegiatan strategis yang melibatkan kolaborasi antara OJK, BPS, dan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), serta akan dilaksanakan secara serentak di 38 provinsi dan seluruh kabupaten/kota di Indonesia,” ujar Agnes, Selasa (20/01/2026).

Ia menilai bahwa tantangan survei berskala nasional hanya dapat dijawab melalui komitmen bersama dan koordinasi yang berkesinambungan.

“Melalui sinergi tersebut, diharapkan kualitas data yang dihasilkan semakin akurat dan mampu menyajikan indeks literasi serta inklusi keuangan hingga ke level provinsi, sehingga dapat menjadi dasar evaluasi dan perumusan kebijakan yang lebih tepat sasaran,” imbuhnya.

Dalam rapat tersebut, dibahas berbagai aspek perencanaan SNLIK 2026 agar pelaksanaan survei di lapangan berjalan lancar.

Kegiatan ini mencerminkan keseriusan OJK dan BPS Kalimantan Tengah dalam mengawal SNLIK 2026 sebagai basis data kebijakan sektor keuangan. (Red/Adv)

Pos terkait