BUNTOK – Bupati Barito Selatan, Eddy Raya Samsuri, mendapat kepercayaan untuk menjabat sebagai Ketua Bidang Investasi dan Hilirisasi dalam kepengurusan Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) masa bhakti 2025–2030. Pelantikannya berlangsung di Jakarta Pusat, Kamis (17/07/2025), dan disahkan langsung oleh Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian.
Tugas tersebut menempatkan Eddy Raya dalam posisi strategis untuk membantu mengembangkan potensi investasi di berbagai daerah serta mendorong pengolahan produk lokal agar bernilai ekonomi tinggi.
“Ini tanggung jawab kolektif untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan yang berbasis potensi daerah,” ujar Eddy Raya.
Sebagai Ketua Bidang Investasi dan Hilirisasi, ia akan menjalankan sejumlah fungsi utama, mulai dari merumuskan strategi, membangun kerja sama, hingga melakukan promosi investasi ke berbagai mitra nasional dan internasional.
Apkasi sendiri telah berperan aktif dalam memperjuangkan kepentingan pemerintah kabupaten sejak dua dekade terakhir. Kepengurusan baru periode ini dinilai sebagai momentum untuk memperkuat kembali semangat otonomi daerah.
Langkah hilirisasi dipandang sangat penting untuk menyerap tenaga kerja lokal serta mengurangi ketergantungan daerah pada produk mentah yang selama ini kurang memberikan nilai tambah signifikan.
Eddy Raya juga akan menggagas sejumlah kegiatan bersama yang memperkuat integrasi program antara pemerintah daerah dan pelaku usaha, termasuk melalui forum investasi terpadu dan pameran produk unggulan kabupaten.
Ia menilai sinergi antaranggota Apkasi harus terus dijaga untuk memaksimalkan peran strategis masing-masing kabupaten dalam pembangunan nasional.
Dengan memegang posisi tersebut, Eddy tidak hanya membawa nama Barito Selatan, tetapi juga membawa aspirasi kabupaten-kabupaten lain yang berharap pada lahirnya kebijakan investasi yang lebih inklusif.
“Semoga kepercayaan ini bisa saya jawab dengan kerja nyata dan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat,” tandas Eddy. (Red/Adv)