DPRD Soroti Pentingnya Partisipasi Publik Jaga Kebersihan Kota

FOTO Ist.: Ketua Komisi II DPRD Kota Palangkaraya, Arthur Apriossi Tuwan
banner 468x60

PALANGKARAYA – Ketua Komisi II DPRD Kota Palangkaraya, Arthur Apriossi Tuwan, menyoroti pentingnya partisipasi masyarakat dalam menjaga kebersihan kota. Ia menyambut baik upaya Pemerintah Kota melalui dinas terkait dalam menjaga kebersihan lingkungan.

Arthur mengatakan, keindahan kota tidak hanya ditentukan oleh pembangunan infrastruktur, tetapi juga oleh perilaku warganya dalam menjaga kebersihan.

“Pemerintah sudah berupaya maksimal, sekarang tinggal bagaimana masyarakat turut serta dalam menjaga kota ini tetap bersih dan tertib,” ucap Arthur, Selasa (01/07/2025).

Bacaan Lainnya

Ia menekankan bahwa edukasi dan sosialisasi menjadi komponen penting untuk mengubah pola pikir masyarakat terhadap pentingnya kebersihan.

Lebih lanjut, ia mengusulkan agar Pemko memperluas program edukatif seperti gerakan sadar lingkungan di sekolah-sekolah dan komunitas warga.

“Kalau kita mau punya kota yang sehat dan nyaman, maka kita harus mulai dari hal-hal kecil, seperti tidak membuang sampah sembarangan,” jelasnya.

Arthur juga meminta dinas kebersihan untuk lebih intensif dalam menyisir titik-titik rawan sampah dan memperbanyak fasilitas tempat sampah umum.

Menurutnya, pendekatan humanis juga penting dilakukan oleh petugas lapangan agar program kebersihan berjalan efektif dan mendapat dukungan warga.

Komisi II akan terus memantau program kebersihan kota dan siap menjadi mitra strategis dalam mewujudkan Palangkaraya yang bersih dan asri.

“Semua berawal dari kesadaran, dan itulah yang sedang kita bangun bersama,” tandas Arthur. (Red/Adv)

+ posts

Pos terkait